Minggu, 15 April 2012

FOTO-FOTO FESTIVAL 2011










PERSEMBAHAN BAGI NEGERI TERCINTA


 Pada tgl 17 Juli 2009  Amazing Jogja music selaku event organizer bekerjasama dengan Dinas Pendidikan , Pemuda dan olah raga (DIKPORA) Provinsi D. I.Yogyakarta mengadakan acara Festival Musik . Acara yang dipentaskan di Auditorium Lembaga Indonesia Perancis  (LIP)dengan  tema : “Persembahan Bagi Negeri Tercinta” diikuti oleh 69 peserta dari  Yogyakarta, Solo, Muntilan, Pekalongan dan Purwokerto.


Acara ini juga menyuguhi permainan piano yang sangat menarik dari  Henk Mak Van Dijk Pianis dari Belanda sebagai bintang tamu. Penampilan Henk yang membawakan lagu Rapsodie Javanaise karya Constant van de Wall (1871-1945) dan Ketjoeboeng karya Linda  Bandara (1881-1960) membuat semua yang hadir dalam Auditorium LIP terkesima. Prof Suwarsih Madya Ph.D (Bu Warsih)selaku Kepala Dinas DIKPORA Provinsi  D.I.Yogyakarta  dalam sambutannya memberikan apresiasi terhadap acara ini.  Dukungan beliau terhadap kemajuan musik di Yogyakarta dan sekitarnya  dan juga kemajuan anak-anak selaku generasi muda  membuatnya mengikuti acara sampai selesai.Tidak tertinggal untuk memotivasi para peserta Amazing Jogja Music  e.o memberikan kesempatan bagi dua peserta pemain piano yang ditentukan oleh guest star untuk mendapatkan masterclasss secara gratis.  

Untuk memotivasi para peserta bu Warsih  turut menyumbangkan suara emasnya dengan menyanyikan lagu “di bawah sinar bulan purnama” dengan iringan piano oleh bpk.Peterus R.S guru vokal dari House of Music Kurnia Griya Indah, dilanjutkan dengan  ditampilkannya Siuta   Kaliurang Karya M. Embut yang dikemas oleh Nanik Ohmar dalam bentuk permainan piano oleh: Alfonso, Jeremia & Tita bersama tari-tarianan dibawah bimbingan Sisilia.Lagu tersebut mengangkat kota Yogya sebagai kota pariwisata dengan Kaliurang, dan Gethuk Lindri sebagai makanan kulinernya.Dengan diangkatnya lagu tersebut maka terwujudlah tema Persembahan Bagi Negeri Tercinta.


 Lagu dan Tari : Suita Kaliurang

 
Penampilan : Henk Mak Van Dijk













KA. Dinas DIKPORA dalam sambutannya


Seluruh peserta Acara




LATAR BELAKANG AMAZING MUSIC JOGJA




A.Pencetus

Nama                                        : Dra . Nanik Kristiana Ohmar
Tempat/tanggal lahir                   : Yogyakarta, 10 Juli 1966
Pendidikan terakhir                     : ISI Yogyakarta, Fakultas Kesenian
                                                             Jurusan Musikologi.
Pekerjaan                                   : Music Director House Of Music Kurnia Yogyakarta.
                                                            -Dealer Piano Kawai.


B.Acara-acara yang pernah dibuat

1.Recital Music dan Seminar Music

     -Recital Music dan Seminar Music => 2008 Fakultas Kedokteran UGM.
       Bekerja sama dengan ISI Yogyakarta dalam rangka Dies Natalis ke 24.Dihadiri     oleh beberapa kota di Indonesia.Antara lain:Pakan Baru,Jakatra,Surabaya,Probalingga,Serang,dll.
       Di buka dengan kata sambutan dari Gubernur DIY yang diwakili oleh Asisten II SEKWILDA Yogyakarta,Ibu Suhartuti Soetopo.
       Bintang tamu:Gelian Geraldine pianist Surabaya,Penerima Penghargaan MURI sebagai pianist satu tangan.
     -Memperkenalkan sejarah musik Hindia Belanda di Kepatihan.

2.Persembahan Bagi Negri Tercinta =>2009

    Bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Provinsi Yogyakarta
    -On air di TVRI Yogyakarta.
    -Master Class bersama Mr.Henk Mak Van Djik,pianist Belanda yang pernah    menjadi dosen tamu di ISI Yogyakarta pada tahun 1990-1992.

3.Persembahan Bagi Negri Tercinta =>2010 Dies ISI ke 26

    -Persembahan Bagi Negri Tercinta.Bekerjasama dengan ISI Yogyakarta.
    -Master Class Mr.Henk Mak Van Djik,pianist Belanda yang pernah    menjadi dosen tamu di ISI Yogyakarta pada tahun 1990-1992.

4.Music With Love =>2011 LIP Yogyakarta

    -Music With Love.Bekerja sama dengan LIP.
    -Master Class Mr.Henk Mak Van Djik,pianist Belanda yang pernah    menjadi dosen tamu di ISI Yogyakarta pada tahun 1990-1992.

C.Latar Belakang

 Tahun 2007 Koordinator mengikutkan putra-putra dan siswinya mengikuti kompetisi piano di Semarang.Dilihat peserta cukup banyak tetapi disayangkan peserta dari Yogyakarta hanyalah putra dan siswinya,padahal jarak antara Yogyakarta dengan Semarang tidaklah jauh.Hal ini menunjukkan Yogyakarta kurang terbuka atau justru tidak memiliki informasi yang cukup tentang perkembangan musik klasik.Hal ini amat disayangkan mengingat Yogyakarta adalah kota seni dan budaya yang memiliki Institut Seni.Untuk itulah koordinator pada tahun 2008 memberanikan diri mengadakan Recital Musik dan seminar musik yang bekerjasama dengan ISI Yogyakarta yang berketapan degan Dies Natalis yang ke 24.